Apakah Ada Pertanyaan ?

Dies Natalis Fakultas Hukum Universitas Lelemuku Saumlaki yang Pertama

Saumlaki 12 Oktober 2022, Sejarah terbaru dalam perjalanan UNLESA. Fakultas Hukum Universitas Lelemuku Saumlaki boleh merayakan Dies Natalis ke-1. Acara ini diselenggarakan di Aula Kampus Lelemuku dengan mengusung tema “Bersoraklah dan Tabuhlah Gendang Sambil Menari, Mari Memuji Allahmu”. Dies Natalis Fakultas Hukum dihadiri langsung oleh Rektor Universitas Lelemuku Ferly A. Sairmaly, SE., M.Si., Ketua YPT-RLS Bapak Polikarpus Lalamafu, S.Sos., M.M., Kapolres Kepulauan Tanimbar yang dalam hal ini diwakili oleh Kasat Reskrim Narkoba Iptu Beltazar Laratmase, Wakil Rektor Bidang Akademik, Wakil Rektor Bidang Kemahasiswaan dan Alumni dan Wakil Rektor Bagian Hukum, Kerjasama dan Komunikasi Publik. Turut hadir juga para Dekan Fakultas-Fakultas dan seluruh civitas Universitas Lelemuku Saumlaki serta tamu undangan lainnya.

Diawali dengan ibadah syukur yang dipimpin oleh ibu Pendeta Sabono, S.Th., kemudian pembacaan laporan ketua panitia acara dies natalis Fakultas Hukum Sdr. Markus Atua. Dalam Laporan nya tergambar jelas bagaimana usaha dan perjuangan panitia untuk teralaksananya acara dies Natalis Fakultas Hukum ini. Hadir didalam acara ini Dekan Fakultas Hukum Yusuf Luturmas, S.H., M.H. yang menyampaikan sambutannya. Dekan mengajak civitas Fakultas Hukum serta seluruh tamu undangan yang hadir untuk bersyukur atas proses perjalanan Fakultas Hukum Universitas Hukum Unlesa mulai masih berstatus Sekolah Tinggi Ilmu Hukum pada awal terbentuk hingga menjadi Fakultas Hukum dan boleh berusia 1 Tahun. Tentunya proses yang dilewati tidaklah mudah  namun Fakultas Hukum tetap optimis dapat unggul seperti Fakultas-Fakultas lainnya yang juga berada dalam naungan UNLESA, bahwa Fakultas Hukum dapat bersama tenaga pendidik dan mahasiswa-mahasiswi untuk mampu bersinergi, siap menginspirasi, berprestasi dalam bidang akademik, dan professional pada bidang hukum sehingga dapat menjawab kebutuhan Fakultas akan SDM yang unggul juga dapat memajukan Kabupaten Kepulauan Tanimbar.

Turut hadir dalam acara ini Rektor Universitas Lelemuku Saumlaki Ferly A. Sairmaly, SE.M.Si. Dalam prakata nya juga menyampaiakan hal yang senada dengan Dekan Fakultas Hukum yaitu mengajak civitas Fakultas Hukum dan seluruh tamu undangan yang hadir untuk bersyukur dengan adanya Fakultas Hukum di bumi duan lolat ini. Fakultas Hukum diharapkan dlam usia yang pertama ini mampu bertahan, dan bersaing dengan Fakultas-fakultas lainnya yang ada dalam naungan Universitas Lelemuku Saumlaki untuk menciptakan SDM yang unggul, terpercaya dan berdaya saing.

    Terkini

    Pengumuman

    Berita Sosmed

    Pimpinan Universitas Lelemuku Saumlaki

    FERLY AGUSTINA SAIRMALY, SE.,M.Si

    REKTOR

    PIMPINAN UNIVERSITAS

    NIDN: 1208048001

    SAMUEL URATH, S.Si.,M.Pd

    WAKIL REKTOR I

    BIDANG : AKADEMIK

    NIDN: 1228118601

    SUKRIYADI, SE.,MM.Akt

    WAKIL REKTOR II

    BIDANG: SDM, UMUM, & KEUANGAN

    NIDN: 1229128301

    PITER TITIRLOLOBY, S.Pd.,MPd

    WAKIL REKTOR III

    BIDANG: KEMAHASISWAAN & ALUMNI

    NIDN: 1218059002 

    CARTES A. RANGOTWAT, SH.,MH

    WAKIL REKTOR IV

    BIDANG: KERJASAMA,  HUKUM & KOMUNIKASI PUBLIK

    NIDN: 1204018901

    Pendiri / Owner / Pengurus
    Yayasan Pendidikan Tinggi Rumpun Lelemuku Saumlaki