Sebanyak 156 peserta mengikuti Ujian Masuk Universitas Lelemuklu Saumlaki (UNLESA) secara On Line pada tanggal 5 Juni 2024 Juni 2024. Tes yang berlangsung selama 1 hari ini bertempat di Aula UNLESA, Jl.Prof.Dr. Boediono Lauran-Saumlaki.
Menurut Ketua Panitia PMB UNLESA, Hilos Zeto Sarwuna,S.Pi.,M.Si, pelaksanaan tes On Line saat ini sebagai upaya UNLESA untuk memberikan kemudahan bagi para calon mahasiswa yang berada di luar wilayah Saumlaki untuk terlibat dalam seleksi, sedangkan bagi calon mahasiswa yang sudah berada di saumlaki diperbolehkan untuk hadir mengikuti teslangsung di kampus.
Adapun pelaksaan tes meliputi Kemampuan Dasar Umum yakni Matematika Dasar, Bahasa Indonesia dan Bahasa Inggris, dilanjutkan dengan Tes Kemampuan Dasar Umum Potensi serta tes bidang studi pilihan.
Hilos menambahkan bahwa pemantuan atau pengawasan terhadap peserta tes dilakukan secara ketat oleh panitia sesuai prosedur yang sudah ditetapkan. Pengamanan pelaksanaan ujian terdiri dari pengamanan Peralatan, Dokumen dan Peserta Ujian.
Dewi Dhani calon mahasiswa baru pada Gelombang pertama ketika diwawancarai mengungkapkan dirinya merasa lega karena boleh menyelesaikan tes dengan baik. Saya senang walaupun tadi diawal tes sempat mengalami keslitan karena prosesnya tes dilakukan secara online, tapi Puji Tuhan semua berjalan dengan baik. Semoga hasil yang akan peroleh sesuai dengan harapan,ujarnya.
Pelaksanaan tes yang dilakukan selama kurang lebih dua jam berjalan dengan lancar serta mendapat respon yang baik. Setelah calon mahasiswa menyelesaikan tes, maka selanjutnya panitia PMB akan melakukan pengumuman yang akan dilaksanakan pada Jumat 7 Juni 2024.*MT*